Fakta unik tentang perilaku manusia akan dibahas di bawah ini
Fakta unik tentang perilaku manusia yang pertama yaitu:
- Fiksi: kelompok besar mengambil keputusan yang kurang ekstrem dibandingkan perorangan.
- Fakta: penelitian mengenai “pergantian beresiko” dan, kemudian “polarisasi kelompok” menunjukkan bahwa kelompok cenderung mengambil keputusan lebih ekstrem dibanding perempuan.
- Fiksi: selalu berada di tempat ramai membuat orang lebih agresif.
- Fakta: berkelompok terkadang mengurangi keagresifan karena orang di tempat yang ramai sering berusaha membatasi interaksi dengan orang lain.
- Fiksi: sikap seseorang sangat menggambarkan perilaku mereka.
- Fakta: dalam sebagian besar kasus, sikap hanya menggambarkan perilaku secara lemah.
- Fiksi: untuk mengurangi prasangka, kita harus mengubah sikap seseorang terlebih dahulu.
- Fakta: mengubah perilaku seseorang sering merupakan cara terbaik untuk mengubah sikap penuh prasangka mereka.
- Fiksi: curhat dalam kelompok untuk menggagas ide baru lebih berhasil daripada meminta orang orang menghasilkan ide sendiri.
Fakta unik tentang perilaku manusia selanjutnya yaitu:
- Fakta: sebagian besar studi menunjukkan bahwa kualitas ide yang dihasilkan dalam sesi curhat lebih buruk dibanding ide yang dihasilkan sendiri.
- Fiksi: tingkat kemarahan yang tinggi dalam pernikahan merupakan alat prediksi perceraian yang sangat akurat.
- Fakta: kemarahan di antara pasangan cenderung bukan merupakan alat prediksi perceraian yang akurat, meskipun tingkat beberapa emosi lain, khususnya kebencian, merupakan alat prediksi yang sangat akurat.
- Fiksi: kemiskinan dan pendidikan rendah merupakan penyebab utama terorisme, khususnya bom bunuh diri.
- Fakta: banyak atau sebagian besar pelaku bom bunuh diri berpendidikan tinggi dan secara financial berkecukupan.
Fiksi: sebagian besar anggota aliran sesat mengalami gangguan jiwa. - Fakta: beberapa studi menunjukkan bahwa sebagian besar anggota aliran sesat tidak menderita gangguan psikologis serius.
- Fiksi: cara terbaik untuk mengubah sikap seseorang adalah dengan memberikan imbalan besar agar orang itu mau berubah.
- Fakta: penelitian terhadap teori “disonansi kognitif” menunjukkan bahwa cara terbaik untuk mengubah sikap seseorang adalah dengan memberikan imbalan sekecil mungkin sesuai yang dibutuhkan agar orang itu mau berubah.
- Fiksi: memberikan imbalan kepada seseorang atas karya kreatif mereka selalu memperkuat motivasi mereka untuk menghasilkan lebih banyak lagi karya kreatif.
- Fakta: dalam sebagian kasus, memberikan imbalan kepada seseorang atas karya kreatif mereka dapat menurunkan motivasi intrinsic mereka.
- Fiksi: pemain bola basket memasukkan bola secara berturut turut saat “tangannya panas”
- Fakta: penelitian menunjukkan bahwa “tangan panas” dalam bola basket hanyalah ilusi karena memasukkan banyak bola secara berturut turut tidak meningkatkan peluang keberhasilan pemain dalam lemparan berikutnya.
- Fiksi: bersikap jual mahal merupakan cara terbaik agar seseorang tertarik kepada anda.
- Fakta: penelitian menunjukkan bahwa pria lebih tertarik kepada wanita yang bersikap terbuka saat didekati daripada wanita yang dingin.
Demikianlah informasi mengenai fakta unik tentang perilaku manusia.
Baca juga:
Aspek Pengembangan Diri dalam Keluarga
7 Tips Menjalani Kehidupan Rumah Tangga Bahagia
15 Cara Hidup Bahagia yang harus kamu ketahui